Plasmodium falciparum vs Vivax
Plasmodium merupakan parasit yang menjadi penyebab utama penyakit malaria. Parasit ini hidup dan berkembang biak dalam sel darah merah manusia, menyebabkan berbagai gejala seperti demam, hepatosplenomegali, dan anemia. Di Indonesia, jenis Plasmodium yang paling sering ditemukan adalah P. falciparum dan P. vivax, sementara P. malariae dapat ditemukan di beberapa provinsi seperti Lampung, Nusa Tenggara Timur, dan Papua.